Sistem Pengupahan Tenaga Kerja Pada Usahatani Padi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat

Main Article Content

Pristi anugrah putri

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah  untuk  Mengidentifikasi penggunaan tenaga  kerja  pada  usahatani  padi  di  Kecamatan  Brang Rea  kabupaten Sumbawa Barat, Untuk  mengetahui  penetapan besaran  upah dan  sistem pengupahan tenaga kerja pada usahatani padi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten  Sumbawa  Barat, Mengetahui Kendala yang dihadapi petani dalam usahatani padi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah menggunakan metode Deskriptif. sebanyak 30 responden, 12 petani dari Desa Tepas dan 18 petani dari Desa Tepas Sepakat. Masing-masing ditentukan secara accidental sampling yaitu tekhnik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu responden yang secara kebetulan atau incidental bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sumber data. Hasil penelitian menunjukkan : 1) Penggunaan rata-rata tenaga kerja sebanyak 34,93 HKO/LLG dengan upah Rp 2.576.756/LLG. Rata-rata biaya atau upah per aktivitas terbesar yang dikeluarkan pada usahatani padi di Kecamatan  Brang  Rea Kabupaten Sumbawa  Barat yaitu  pada  kegiatan panen sebesar Rp 1.080.000/LLG. 2). Sistem pengupahan di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat yaitu sistem upah harian dan borongan. Upah borongan hanya digunakan pada kegiatan pembajakan sawah  sebesar  Rp  642.000  per  LLG,  sedangkan  upah  harian  digunakan pada saat kegiatan penanaman, penyiangan, pemupukan, penyemperotan sebesar Rp 50.000 per LLG, dan pada kegiatan panen menggunakan upah bagi hasil dengan rata-rata produksi padi yang dikeluarkan petani 3 karung atau sama dengan 225 kg gabah dengan upah sebesar Rp 1.080.000 per LLG.

Article Details

How to Cite
PUTRI, Pristi anugrah. Sistem Pengupahan Tenaga Kerja Pada Usahatani Padi di Kecamatan Brang Rea Kabupaten Sumbawa Barat. AGROTEKSOS, [S.l.], v. 29, n. 3, p. 126-131, mar. 2020. ISSN 2685-4368. Available at: <https://agroteksos.unram.ac.id/index.php/Agroteksos/article/view/244>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: https://doi.org/10.29303/agroteksos.v29i3.244.
Section
Articles